BPS Kenalkan Desa Cinta Statistik ke Pemkab Lebak

oleh
Sekda Lebak saat menerima Kepala BPS Lebak

Fajarbanten.co.id- Sekretaris Daerah Kabupaten Lebak, Budi Santoso, didampingi Asisten Daerah bidang Administrasi Umum, Febby Hardian Kurniawan, Kepala DiskominfoSP, dr Anik Sakinah dan Kepala DPMD, Octavianto Arif menerima kunjungan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Lebak, Eka Yulyani.

Kedatangan Kepala BPS tersebut selain dalam rangka silaturahmi, BPS juga mengenalkan program terbaru berupa Program Desa Cinta Statistik.

Pertemuan tersebut berlangsung di Ruang Kerja Sekretaris Daerah Kabupaten Lebak. Sekretaris Daerah Kabupaten Lebak menyambut baik program-program yang akan dilaksanakan oleh BPS Kabupaten Lebak pada Tahun 2025. Budi Santoso secara khusus menaruh harapan besar pada program Desa Cinta Statistik

Baca Juga  Lagu Oke Gas Andra-Dimyati Dilombakan di Pandeglang

“Kami menyambut baik inisiatif BPS Kabupaten Lebak dalam meningkatkan kualitas data statistik di daerah kami,” ujar Budi Santoso, Kamis (24/04/2025).

Sekda mengharapkan, melalui program Desa Cinta Statistik, kualitas data statistik untuk perangkat daerah dan desa yang ada di Kabupaten Lebak dapat menjadi lebih baik lagi.

“Kami berharap dengan adanya program Desa Cinta Statistik, Data yang akurat dan terpercaya sangat penting sebagai dasar pengambilan kebijakan dan perencanaan pembangunan yang tepat sasaran,” ujar Budi.

Baca Juga  Hasil Semua Lembaga Survei, Prabowo-Gibran Menang Telak

Sementara itu, Kepala BPS Kabupaten Lebak, Eka Yulyani, menjelaskan program Desa Cinta Statistik bertujuan untuk mendekatkan data kepada masyarakat dan meningkatkan literasi statistik di tingkat desa.

“Melalui program Desa Cinta Statistik ini, kami ingin membangun kesadaran akan pentingnya data serta meningkatkan kemampuan aparatur desa dan masyarakat dalam mengumpulkan, mengelola, dan memanfaatkan data secara benar,” ujar Eka Yulyani.

Baca Juga  Warga Pandeglang Antusias Nobar Yang Digelar Bison

Eka Yulyani juga menyampaikan tentang program pembinaan statistik sektoral yang juga akan dilaksanakan oleh BPS Kabupaten Lebak pada Tahun 2025. Program ini ditujukan untuk meningkatkan kompetensi perangkat daerah dalam penyelenggaraan statistik sektoral.

Pihak BPS berharap program ini dapat menghasilkan data yang lebih berkualitas dan relevan untuk mendukung pembangunan di tingkat desa.​

“Kami berharap program ini menghasilkan data yang berkualitas dan relevan guna mendukung pembangunan,”kata Eka lagi. (Ajat).