Langkah Strategis Bisnis Bank Banten dengan PT KAI, Siap Bersinergi Tingkatkan Layanan Masyarakat

oleh
caption Foto: Pertemuan Bank Banten dan PT KAI.

Fajarbanten.co.id – PT Bank Pembangunan Daerah Banten (Perseroda) Tbk (Bank Banten) terus menunjukkan komitmennya untuk berperan aktif dalam mendukung pengembangan sektor transportasi di Indonesia melalui rencana kolaborasi strategis dengan PT Kereta Api Indonesia (Persero) (PT KAI). Dalam pertemuan yang berlangsung di kantor pusat PT KAI pada Rabu (23/10/2024), Jajaran Direksi kedua perusahaan berdiskusi mengenai berbagai potensi kerja sama bisnis yang dapat dilakukan dalam waktu dekat ini, khususnya dalam aspek pembayaran, pengembangan usaha dan solusi perbankan digital yang dapat meningkatkan efisiensi operasional dan layanan pelanggan PT KAI.

Baca Juga  Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60, Lapas Kelas IIA Cilegon Mengikuti Upacara Hut Pas Dan Syukuran

Direktur Utama Bank Banten, Muhammad Busthami, menjelaskan bahwa Bank Banten senantiasa bersedia menghadirkan solusi perbankan inovatif yang sesuai dengan kebutuhan PT KAI sebagai salah satu BUMN transportasi terbesar di Indonesia. “Kami melihat peluang besar untuk bersinergi dalam integrasi layanan keuangan dan juga dalam ekosistem bisnis operasional PT KAI. Kerja sama ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan efisiensi transaksi, tetapi juga untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat pengguna transportasi umum khususnya di wilayah Banten” ujar Busthami.

Pada kesempatan tersebut, pihak PT KAI juga menyambut baik inisiatif ini. Rencana sinergisitas antara Bank Banten dan PT KAI diharapkan dapat memaksimalkan realisasi atas potensi bisnis serta menciptakan nilai tambah bagi pelanggan PT KAI melalui sistem pembayaran serta pelayanan yang lebih mudah, cepat, dan aman. Harapan Bank Banten, rencana kolaborasi ini dapat meningkatkan pengembangan usaha yang lebih luas dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan baik di Bank Banten dan PT KAI.

Baca Juga  Deklarasi Komitmen Bersama Anti Korupsi Aparatur Kecamatan Bekasi Barat

Kolaborasi ini diharapkan dapat melahirkan terobosan baru dalam industri perbankan dan transportasi, mempermudah akses keuangan bagi masyarakat, serta mempercepat transformasi digital di kedua perusahaan. Dengan tagline “Bank Banten, Mitra Terpercaya, Sejahtera Bersama,” hal ini menjadi cerminan dari komitmen Bank Banten untuk tumbuh bersama seluruh lapisan masyarakat dan sektor industri. (*/yogi)