Batal Ikut Pilbup Serang 2024, Abah Otong Berikan Dukungan kepada Andika – Nanang

oleh
H. Mukhibat (ketiga dari kanan) didampingi sejumlah pengurus partai pengusung memberikan keterangan kepada awak media, Kamis (28/8/2024) malam.

Fajarbanten.co.id – Mukhibat atau yang akrab disapa Abah Otong akhirnya batal dan mundur ikut serta kontestasi Pilkada Kabupaten Serang 2024. Hal ini dikarenakan adanya beberapa hal yang disebabkan baik dari internal maupun eksternal.

Hal ini diungkapkannya saat menggelar Press Conference di salah satu hotel di Kota Serang, Kamis (29/8/2024) malam.

Menurutnya, dirinya mundur dari pencalonan bupati Serang karena adanya beberapa pihak yang menjegalnya untuk gagal ‘nyalon’.

Baca Juga  Prof. Dr. Ir. Kartina AM., MP Guru Besar wanita pertama Untirta dan Guru Besar pertama Fakultas Pertanian Untirta

“Ada banyak faktor, salah satunya ada partai yang tiba-tiba berbelok dukungan ke Paslon lain. Padahal udah last Minute (batas waktu-red). Padahal saya sudah menerima Formulir B1KWK tapi akhirnya mendukung Paslon lainya,” ungkapnya kepada awak media.

Bukan hanya itu saja, ia juga menyebutkan bahwa wakil yang selama ini digadang-gadang akan berpasangan dengannya, di ujung jelang pendaftaran menghilang tidak ada kabar.

Baca Juga  Kasad Serahkan Kendaraan Operasional untuk Pondok Pesantren Suryalaya

“Wakil kita dicekal entah di kubu mana, bahwa siapa yang cekal saya juga tahu, mau cari wakil lagi juga ini waktunya sudah mepet jadi tidak bisa,” ujarnya lagi.

Abah Otong yang saat itu didampingi beberapa pengurus partai pendukung seperti Hanura, Gelora, Partai Buruh, dan Partai Ummat, akhirnya berbalik arah dan memberikan dukungannya kepada pasangan Andika Hazrumy-Nanang Supriatna.

Baca Juga  Kawulo Alit Indonesia Dipusaran Pilpres 2024, Kenapa? Ini Jawaban dr Ali Mahsun ATMO

“Andika itu seperti anak saya, keluarga saya, sudah sepatutnya saya juga akan memberikan dukungan kepadanya. InshaAllah Jumat besok saya akan menyampaikan surat dukungan kepada Andika dan Pak Nanang sebagai Calon Bupati Serang 2024-2029,” pungkasnya. (yogi)