Tingkatkan Silaturahmi Sekdis DKPP Kabupaten Serang Hadiri Halal Bi Halal Pengurus KTNA Kabupaten Serang

oleh

FAJARBANTEN.CO.ID – Dalam rangka meningkatkan tali silaturahmi dengan Pengurus Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Serang, Sekketaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian memawakili Bupati Serang menghadiri Halal Bihalal Idul Fitri Sekretariat KTNA Kab Serang di Curug Kota Serang, Rabu 24 Apri 2024.

Acara tersebut di hadiri Bupati Serang di wakili Sekketaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Kadis Pertanian Prov Banten diwakili Kabid Sadana dan Kabid Penyuluhan, KTNA Prov Banten diwakili sekretaris , Pengurus KTNA Kecamatan Se Kab Serang dan Stake holder dari Perusahaan Perranian

Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Serang, Yuli Saputra mengatakan, dengan kegiatan ini menjadi momentum untuk mengevaluasi diri kita masing-masing, sudah sejauh manakah kita melaksanakan kewajiban kita sesuai dengan ajaran islam, “Sehingga kita akan senantiasa berupaya untuk memperbaiki berbagai kekurangan yang ada,” katanya.

Yuli Saputra menngungkapkan momentum ini dapat menjadi sarana yang efektif untuk lebih mendekatkan diri serta meningkatkan derajat keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta dapat memperlancar komunikasi dalam sebuah kerangka silaturrahmi.

Baca Juga  Pemprov Banten Komitmen Terhadap Hak Perlindungan Anak

“Tidak hanya ajang silaturahmi saja akan tetapi membangun erat antara berbagai komponen dan sarana saling memaafkan di antara anggota KTNA,” ucapnya.

Dijelaskan ia pada kesempatan tersebut dirinya menegaskan di harapan Pemerintah Kabupaten Serang dapat selalu sinergi dengan mitra Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian dalam hal ini KTNA dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petai dengan jalan. ” Agar kedepan dapat mengoptimalkan Transformaai teknologi pertanian, pendampingan petani, menjaring petani milenial, pengembangan SDM petani dan optimalisasi lahan tidur menjadi produktif,” jelasnya.

Baca Juga  ASEAN Sepakati "Deklarasi Makassar" untuk Disabilitas.

Di samping itu Yuli Saputra menambahkan Bupati Serang melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Serang akan selalu berupaya melakukan segala terobosan cemerlang untuk mengoptimalkan Transformaai teknologi pertanian yang baik.

” Hal ini dilakukan unutk peningkatan kesejahteraan petani dengan memberikan segala sarana dan edukasi seperti penyediaan sarpras pertanian, pelatihan dan bimbingan tek is, penguatan kelembagaan petani, permodalan usaha tani dan pengembangan inovasi berbasis komoditi lokal,” imbuhnya.(**)