Syifa Raih Juara Pertama Lomba Menyanyi Tunggal di FLS2N Kota Serang

oleh

Syifa Kusuma Ramadhani siswi kelas III SD Negeri 02 Kota Serang berhasil meraih juara pertama menyanyi tunggal tingkat SD Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) se-Kota Serang di Aula SD Negeri 02 Kota Serang. Selasa, 21 Maret 2023.

Dalam ajang tersebut, Syifa menyanyikan lagu Balon Udara sebagai lagu wajib dan Lagu daerah, sementara untuk lagu pilihan gadis cantik ini menyanyikan lagu Laut Kidul.

“Senang dan bangga sekali bisa meraih juara pertama. Saya pun tidak menyangka sama sekali sebagai menjadi juara pertama di FLS2N ini, karena penampilan peserta lainnya juga bagus-bagus,” kata Syifa Kusuma yang memiliki 300k followers lebih di akun Instagramnya.

Baca Juga  Babinsa Koramil 0602-13/Padarincang jaga ketahanan pangan saat kemarau

Berkat juara pertama, ia akan mewakili Kota Serang dan membawa nama sekolahnya, SD Negeri 02 Kota Serang juga Provinsi Banten di lomba FLS2N tingkat Nasional mendatang.

Putri dari pasangan suami istri Taufik Hidayat dan Dwi Sugiarti ini berlatih vokal dengan tekun baik di sekolah maupun di studio sendiri dibawah bimbingan sang Manager Dwi Lodot.

Baca Juga  Karang Taruna Gunung Sugih Kecam Aksi Demo di PT Asahimas

“Saya latihan vokal di sekolah dan di studio musik sendiri kurang lebih sudah 2 bulan lalu,” ungkap Syifa yang juga sebagai Duta Wisata Cilik Banten.

Guna mempersiapkan di FLS2N tingkat Nasional, gadis kelahiran Bantul, 3 Agustis 2013 ini akan terus lebih giat lagi dalam berlatih vokal baik di sekolah maupun di studio.

“Semoga ditingkat nasional nanti bisa membawa hasil maksimal,” harapnya.

Baca Juga  Digelar Secara Serentak, ACE Hardware Cilegon Ikut Ramaikan Aksi Donor Darah Kawan Lama Group

Sementara itu, ibunda Syifa, Dwi Sugianti mengungkapkan, sebelumnya Syifa pernah mengikuti lomba FLS2N tingkat Kota Serang namun meraih juara 2 dan sekarang meraih juara 1.

Tak hanya itu, Syifa juga mengikuti lomba menyanyi di Provinsi Banten, tapi di kategori umum hingga dewasa.

“Syifa mengikuti lomba ini, sebagai ajang terus menerus dijadikan pengalaman dan melatih profesional performance di atas panggung,” katanya.