KPU Banten Terima Amplop Hasil Pemeriksaan Kesehatan Cakada di Banten dari RSUD Banten

oleh

Fajarbanten.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten menerima amplop coklat dari Tim Pemeriksa Kesehatan Yanga berasal dari RSUD Provinsi Banten, Selasa (3/9/2024).

Rombongan RSUD Provinsi Banten datang sekitar pukul 16.00 yangd ipimpin oleh Direktur RSUD Provinsi Banten dr Danang dan sejumlah pejabat dan dokter.

Tak hanya hasil dari 2 pasang calon kepala daerah (Cakada) Provinsi Banten (Gubernur-red) Andra Soni-Dimyati dan Airin-Ade Sumardi saja, tapi juga dari 5 Kabupaten Kota, seperti Kabupaten Lebak, Pandeglang, Serang, Kota Serang dan Kota Cilegon diserahkan kepada masing-masing KPU Daerah.

Baca Juga  Kanwil Kemenkumham Jawa Barat Raih 2 Penghargaan KI dari Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual

Ketua KPU Banten, Muhamad Ihsan mengatakan, dokumen hasil pemeriksaan kesehatan itu akan diteliti lebih dulu. Kemudian hasilnya akan diumumkan pada tanggal 5-6 September 2024 mendatang.

“Kita masih memiliki waktu sampai besok untuk meneliti hasil pemeriksaan kesehatan ini,” kata Ihsan kepada wartawan.

Ihsan menjelaskan, pemeriksaan kesehatan ini menjadi syarat bagi bakal calon yang maju di Pilkada 2024-2029. Hal ini kata Ihsan, menentukan apakah calon tersebut layak atau tidak maju sebagai kepala daerah.

Baca Juga  Penyelenggaraan Kegiatan Aparat Kewilayahan dan Kemampuan Teritorial Kodim 0602/Serang,

“Kalau sakit tentu ada treatment yang kita lakukan, misalnya apakah calon tersebut direkomendasikan mampu nggak melaksanakan tugas sebagai kepala daerah,” ungkapnya.

Ihsan mengaku belum bisa memastikan apakah calon kepala daerah tersebut sehat atau tidak, sebab perlu dilakukan penelitian lebih dulu.

Sementara itu Direktur RSUD Banten, dr Danang mengaku tak memiliki kewenangan untuk memberitahu hasil pemeriksaan kesehatan tersebut.

Baca Juga  Telkomsel Siapkan Jaringan Broadband 5G Terdepan di IKN dengan Bangun 49 BTS 5G & 4G

“Itu kewenangan di KPU, nanti KPU yang mengumumkan, tunggu saja lusa,” katanya.

Sebelumnya 2 pasang bakal calon Gubernur Airin Rachmi Diani – Ade Sumardi datang ke RSUD Banten pada Sabtu (31/8/2024) sedangkan Andra Soni – Dimyati Natakusumah datang memeriksakan kesehatannya di RSUD Banten keesokan harinya, Senin (1/9/2024) pagi. (yogi)