Kepala Desa Effendi Siapkan Program ‘Jades Mantul’

oleh
Effendi Hidayat, Kepala Desa (Kades) Teluk Lada

Desa , merupakan salah satu wilayah otonom yang ada di Kecamatan Sobang, Kabupaten Pandeglang. Dengan luas wilayah sekitar 1000 hektar lebih, Teluk Lada memiliki jumlah penduduk sekitar 1.075 Kepala Keluarga (KK) yang mayoritas bekerja sebagai petani sawah dan kebun.

Menurut Effendi Hidayat, selaku Kepala Desa (Kades) Teluk Lada, bahwa wilayah yang saat ini di pimpinnya tersebut, merupakan salah satu daerah penyumbang hasil pertanian padi di Kabupaten Pandeglang dan Banten, selain palawija maupun buah semangka tanpa biji.

“Dengan luasan lahan pertanian mencapai 800 hektar lebih. Hasil pertanian Padi dari desa kami, terbilang cukup tinggi. Bahkan hasil pertanian itu tergolong dikenal, baik di Banten maupun di luar Banten, meskipun dikenal dengan nama Pare Sobang (Padi Sobang),” jelas Effendi, Selasa (23/11/2021) dilansir fajarbanten.com.

Dikatakannya juga, untuk mendukung perkembangan sektor pertanian tersebut, sebenarnya masih butuh pembenahan sektor penunjang, baik itu pembenahan irigasi teknis, maupun infrastruktur jalan penghubung, antara sentra produksi dengan pasar.

“Selama ini saya terus berupaya untuk memaksimalkan sektor-sektor penunjang tersebut, meskipun belum terpenuhi seluruhnya. Hingga kini memang baru 40 persenan infrastruktur jalan yang tergolong baik, dan ada beberapa jaringan irigasi teknis yang juga sudah terbilang memadai,” tambahnya.

Menurut Effendi, di tahun anggaran desa 2022 nanti, pihaknya akan menyelaraskan program pembangunan desa-nya, dengan program pembangunan yang ada di Kabupaten Pandeglang. Meskipun memang diakuinya, anggaran desa yang ada di Dana Desa (DD), tidak akan bisa memenuhi semuanya.

“Yang pasti, program kita tahun depan (2022), akan diselaraskan dengan program yang ada di kabupaten. Khususnya terkait infrastruktur jalan. Di kabupaten kan ada program Jaka Mantul (jalan kabupaten mantap betul), di kita akan ada program (Jalan Desa Mantap Betul),” ucapnya.

“Untuk membuat akses daerah agar terhubung secara maksimal antar wilayah, khususnya akses penghubung antar daerah lain dengan Desa Teluk Lada. Ada 5 Jalan Poros Desa, diantaranya jalan Kubangbale-Gombong, Poslame-Seuseupan, Poslame-Gombong, Kampung Bakti-Seuseupan dan Kalapa Cagak-Sukasari,” pungkasnya. (*/cr2)